MADANIA CENTER BABEL — Prodi Jurnalistik Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung berkomitmen meningkatkan grade akreditasi prodi tersebut.
Dekan FDKI Rusydi Sulaiman mengatakan, Prodi Jurnalistik Islam terus bergerak menuju tahapan yang lebih baik.
“Maka upaya apapun harus dilakukan. Terbentuknya tim tersebut akreditasi setidaknya mengindikasikan hal baik,” kata Rusydi kepada tim akreditasi Prodi Jurnalistik Islam dalam rapat perdana bertempat di ruang 203 gedung FDKI, Kamis, (13/2/2025).
Tim tersebut diketuai oleh Sekar Putri, S.I.Kom., M.A., Ketua Prodi Jurnalistik Islam dan beranggotakan Amrullah, M.S.I., Rafles Abdi Kusuma, .M.A., Gustin, M.Pd., Atikah Dewi Utami, S.Kpm., M.Si., Arifah, S.Kom.i, M.A. dan Rahayu, S.I.Kom., M.A., kesemuanya dosen homebase Jurnalistik Islam FDKI.
Jurnalistik Islam adalah prodi yang usianya relatif muda dibandingkan dengan beberapa prodi di lingkungan IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung.
Hal tersebut pastinya bukan kendala dalam proses memperkuat kelembagaan prodi, khususnya Jurnalistik Islam. Jurnalistik Islam adalah prodi yang diarahkan ke wilayah yang lebih konseptual daripada pragmatis. Diharapkan darinya lahir lulusan yang siap pakai sesuai dengan bidang keahliannya.
Untuk itu, Rusydi Sulaiman yang juga Direktur Madania Center Bangka Belitung mengajak semua pihak untuk bersinergi meraih prestasi.
“Solusi atas itu semua adalah ketekunan dan kebersamaan para dosen dalam tim akreditasi,” ujarnya.
Usai rapat perdana, akan ada beberapa rapat berikutnya, disela penugasan kepada anggota tim terkait dengan kelengkapan data dan hal lain yang mendukung proses akreditasi prodi tersebut. (*)